Cara Memilih Induk Kenari
Memang, tak mudah memilih induk kenari yang baik untuk diternak karena Anda harus benar-benar tahu apakah kenari tersebut siap untuk dikawinkan atau tidak. Jika Anda berencana untuk membeli indukan kenari, Anda juga perlu tahu Cara Memilih Induk Kenari. Dalam memilih induk untuk ternak kenari, Anda perlu memastikan secara fisik bahwa kenari Anda sudah berusia dewasa (sekitar > 8 bulan). Sebaiknya, Anda memilih calon induk kenari yang memiliki bentuk tubuh yang bagus, memiliki bulu-bulu yang bagus, tidak sedang dalam proses molting (ganti bulu), serta tidak memiliki cacat fisik di seluruh tubuhnya.
Wow, berbagai Jenis-Jenis Burung Kenari Terbaik ada disini.
Untuk memudahkan Anda dalam memilih induk kenari untuk diternak, berikut kami jelaskan beberapa ciri-ciri kenari yang siap untuk dikawinkan dan diternak.
ada juga Tips Membersihkan Sangkar Kenari dan juga anda harus melihat Cara Beternak Burung Kenari Yang Baik Dan Benar
Ciri Ciri Kenari Jantan Dewasa yang Siap Kawin dan Diternak:
- Sudah mampu bernyanyi gacor dan mampu bergerak secara aktif di dalam kandang.
- Jika Anda memegang bagian bawah perut kenari, Anda akan merasakan sedikit tonjolan yang berwarna kemerahan.
- Jika diletakkan di dekat kenari betina, maka kenari jantan akan mulai bernyanyi untuk merayu kenari betina yang ada didekatnya.
Ciri Ciri Kenari Betina Dewasa yang Siap Kawin dan Diternak:
- Bereaksi jika mendengar suara kenari jantan
- Jika Anda meletakkan serabut nanas di dalam kandang, kenari betina yang siap kawin akan menata serabut tersebut dan membentuknya menjadi sarang.
- Jika Anda memegang alat kelamin kenari betina, ada semacam benjolan seperti bisul yang mau pecah. Kelamin kenari betina juga biasanya bebas bulu.
- Alat kelamin dari kenari betina sudah tampak terbuka lebih lebar dari biasanya.
Nah, itulah beberapa penjelasan tentang Cara Memilih Induk Kenari. Jika Anda sudah mampu memilih induk kenari yang berkualitas untuk diternak, tingkat keberhasilan Anda dalam menternak kenari akan lebih besar. Akhirnya, semoga artikel Cara Memilih Induk Kenari ini bermanfaat untuk Anda.